Kyocera Digno Refere, HP yang Bisa Dicuci Dengan Sabun Busa ? Wawwww

Smartphone kalian bisa tahan air ? Itu sudah biasa untuk trend smartphone masa kini. Kini muncul yang lebih hebat lagi dari itu, smartphone pertama didunia yang bisa dicuci dengan sabun busa walaupun masih dalam keadaan menyala normal ini baru keren sobbb.

Produk smartphone ini ialah produk terbaru keluaran dari negeri sakura alias Jepang, Kyocera adalah salah satu perusahaan elektronik yang berada di Jepang yang telah meluncurkan produk smartphone yang diberi nama Digno Refere yang dinyatakan sebagai produk smartphone pertama di dunia yang bisa di cuci dengan sabun berbusa yang banyak.

Memang desain body smartphone ini dibuat untuk tahan terhadap air sabun yang memiliki busa yang banyak. Tak hanya itu, kelebihan smartphone ini juga diduga bisa tahan direndam di air panas. Mungkin smartphone sekelas Xperia Z series pun belum tentu bisa tahan sabun dan air panas walaupun sudah terkenal dengan perangkat yang kedap air.

Jika demikian, smartphone sangat cocok digunakan bagi orang yang ceroboh ataupun anak-anak yang suka berfoto memotret makanannya sebelum dimakan, sekalinya jatuh kedalam sup yang panas juga toh smartphone ini masih bisa menyala dan dibersihkan dengan sabun. Keren kannn ?

Setelah kita tahu kelebihan dari smartphone ini, mari kita selidiki spesifikasi apa yang diusung dalam piranti ini. Kyocera Digno Refre dibuat dengan layar selebar 5 inci dan memiliki resolusi HD 720p, layar smartphone masih bisa digunakan dalam keadaan basah karena dilapisi dengan lapisan Dragontrail X.

Dan untuk bagian dalamnya terdapat pula chipset Qualcomm Snapdragon 410 yang memiliki processor quadcore 1,2 GHz dan diracik dengan RAM sebesar 2 GB serta penyimpanan internal sebesar 16GB dan masih tersedia pula untuk micro SD. Untuk bagian fotografi, smartphone ini menyediakan kamera utama dengan kekuatan 13MP juga kamera depan 2MP untuk selfie ataupun video call.

Sedankan untuk sistem operasinya, smartphone ini menggunakan Android 5.0 Lollipop. Dengan fitur jaringan 4G LTE serta mendukung Wimax Plus VoLTE, dibekali dengan baterai berkapasitas 3000mAh. Dalam pilihan warnanya, smartphone ini juga menyediakan warna Navy Blue, Cashmere White, dan Coral Pink. Smartphone canggih ini dibandrol dengan harga Rp. 6,5jt . Tertarik untuk membelinya sobbb ?










Sumber : www.beritateknologi.com

Komentar

Postingan Populer